ResearchBib Share Your Research, Maximize Your Social Impacts
Sign for Notice Everyday Sign up >> Login

HUBUNGAN POLA MAKAN DENGAN ANEMIA PADA PEKERJA WANITA DI PT. INDAH KIAT PULP AND PAPER (IKPP) Tbk. PERAWANG

Journal: Jurnal Endurance (Vol.1, No. 3)

Publication Date:

Authors : ;

Page : 152-157

Keywords : Anemia; Pola Makan; Anemia; Pekerja Wanita.;

Source : Downloadexternal Find it from : Google Scholarexternal

Abstract

Anemia adalah suatu keadaan kadar hemoglobin (Hb) darah lebih rendah dari nilai normal kelompok yang bersangkutan. Secara global 1,62 miliar orang mengalami anemia dimana prevalensi terbanyak berada pada wanita usia produktif sebesar 30,2%. Riskesdas 2013 memperlihatkan 21,7% orang mengalami anemia dengan proporsi 23,9% pada perempuan. Survei yang dilakukan di PT. Indah Kiat Pulp & Paper tahun 2016 didapatkan 52 orang (87%) yang terkena anemia. Tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan pola makan dengan anemia pada pekerja wanita di PT. IKPP Tbk. Perawang. Jenis penelitian adalah analisa kuantitatif dengan desain cross sectional. Populasi berjumlah 698 orang, sampel 60 responden dengan teknik purposive sampling. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis univariat dan bivariat. Hasil penelitian diperoleh pekerja wanita mengalami anemia sebanyak 51 orang (85%) dan memiliki pola makan kurang sebanyak 31 orang (51,7%). Ada hubungan yang bermakna antara pola makan dan anemia pada pekerja wanita di PT. IKPP Tbk. Perawang. Dari uji statistic Chi Square diperoleh nilai p value 0.011 artinya p<0,05 maka Ha diterima.

Last modified: 2017-08-02 11:12:34