ResearchBib Share Your Research, Maximize Your Social Impacts
Sign for Notice Everyday Sign up >> Login

POTENSI KACANG KORO PEDANG (Canavila ensiformis DC) SEBAGAI SUMBER PROTEIN PRODUK PANGAN

Journal: Jurnal Riset Industri (Vol.7, No. 1)

Publication Date:

Authors : ; ; ;

Page : 1-13

Keywords : diversifikasi produk; kacang koro pedang; sumber protein;

Source : Downloadexternal Find it from : Google Scholarexternal

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) memperoleh kondisi/perlakuan optimum untuk menghilangkan kadar HCN dan bau langu kacang koro; (2) formulasi dan pembuatan produk kacang koro, serta (3) mengetahui daya terima konsumen terhadap produk yang dihasilkan. Hasil anal isis awal bahan baku kacang koro pedang menunjukkan HCNnya sudah tidak terdeteksi, sedangkan kandungan asam fitat nya adalah 2,21 %. Perlakuan perendaman 3 hari, perendaman 12 jam dan perendaman 1 hari dengan penambahan NaHC03 1 % dapat mereduksi kandungan asam fitat. Produk tempe, susu, dan snack dapat dibuat dari kacang koro tanpa substitusi kacang kedelai, sedangkan tahu koro harus disubstitusi oleh kedelai hingga 65%. Tempe koro pedang yang paling disukai adalah tempe dengan perlakuan perendaman koro 3 hari dengan kadar protein sebesar 12,2%. Tahu koro pedang yang paling disukai adalah formula koro pedang 20 % baik dengan perendaman 1 hari(penambahan NaHC03 1 %) maupun dengan perendaman 3 hari dengan kadar protein sebesar 11,1 % dan 10,7%. Susu koro pedang yang paling disukai adalah susu koro perendaman 3 hari yang diberi essens strawberi dengan kadar protein 3,90%. Snack koro pedang dan koro benguk yang paling disukai adalah dalam bentuk stick koro dengan perlakuan perendaman koro selama 3 hari dengan kadar 10%.

Last modified: 2017-08-10 12:28:22