ResearchBib Share Your Research, Maximize Your Social Impacts
Sign for Notice Everyday Sign up >> Login

APLIKASI JARINGAN SYARAF TIRUAN METODE PERCEPTRON PADA PENGENALAN POLA HURUF HIJAIYAH (HURUF ARAB)

Journal: Prosiding SAKTI (Seminar Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi) (Vol.2, No. 1)

Publication Date:

Authors : ;

Page : 192-196

Keywords : huruf hijaiyah; perceptron; artifical neural network;

Source : Download Find it from : Google Scholarexternal

Abstract

Jaringan saraf tiruan merupakan salah satu sistem pemrosesan informasi yang didesain dengan menirukan cara kerja otak manusia untuk menyelesaikan masalah dengan melakukan proses pelatihan melalui perubahan bobot. Mengenali pola huruf hijaiyah (huruf arab) bukan menjadi hal yang sulit bagi manusia, akan tetapi berbeda halnya dengan komputer. Komputer harus memiliki algoritma atau cara tersendiri kemampuan komputer dalam mengenali suatu pola mulai banyak digunakan untuk menyelesaikan berbagai persoalan, contohnya pengenalan pola sidik jari pada keamanan informasi, pengenalan pola kardiograf pada bidang kedokteran, pengenalan pola wajah dan pengenalan pola karakter. Dalam penelitian ini penulis bertujuan untuk menerapkan metode Jaringan Syaraf Tiruan atau Artificial Intelligence dengan algoritma perceptron single layer dalam menentukan pengunaan pada pengenalan pola huruf hijaiyah “ و“ ,” ل“ ,” ث“ ,”ج“ ,” ب ” dan menampilkan hasil perhitungan manual dengan hasil aplikasi program. Tahap awal yang dilakukan menginputkan berupa 1 dan -1 yang mana inputan 1 yang akan diproses menjadi pengenalan sebuah pola. Inputan tersebut akan diinisialisasikan dalam bentuk pola 10x10 dikonversi menjadi huruf hijaiyah. Penggunaan perceptron untuk menghitung nilai bobot dengan alpha 1 dan threshold 0. Dari hasil pengujian menunjukkan penggunaan perceptron untuk menghitung nilai bobot dengan alpha 1 dan threshold 0, masing-masing pola huruf hijaiyah jumlah Epoch tidak sama

Last modified: 2018-01-11 11:52:16