ResearchBib Share Your Research, Maximize Your Social Impacts
Sign for Notice Everyday Sign up >> Login

MODERNISASI PENDIDIKAN DI INDONESIA SEBUAH PERSPEKTIF SOSIOLOGIS TERHADAP DUNIA PENDIDIKAN DI INDONESIA

Journal: Jurnal Analisa Sosiologi (Vol.3, No. 1)

Publication Date:

Authors : ;

Page : 25-51

Keywords : Pendidikan; kesenjangan kaya dan miskin.;

Source : Downloadexternal Find it from : Google Scholarexternal

Abstract

Krisis multidimensi yang melanda Indonesia sejak tahun 1997 telah membawa dampak yang luar biasa pada mutu sumber daya manusia (SDM) Indonesia dan juga pada mutu pendidikan di Indonesia. Anthony Giddens menjelaskan konsep modernitas dalam “The Juggernaut Of Modernity”. Giddens menjelaskan bahwa modernitas layaknya sebuah kendaraan besar yang akan terus melaju, menggiring masyarakat untuk terus berlari menuju masa depan. Pendidikan dan kemiskinan adalah dua hal yang saling terkait. Pendidikan seharusnya menjadi hak bagi setiap orang tanpa memandang kaya-miskin seseorang. Namun kenyataannya, pendidikan yang seharusnya menjadi jalur bagi masyarakat miskin untuk dapat memperbaiki kehidupannya, nyatanya tidak dapat berbuat apa-apa ketika orang-orang miskin tersebut justru tersingkirkan darinya dan tidak dapat menggapainya. Ketidakadilan dalam dunia pendidikan semakin terlihat jelas dengan adanya sistematisasi pendidikan, dimana akhirnya terjadi gap antara kelompok orangorang kaya dan kelompok orang-orang miskin dalam dunia pendidikan.

Last modified: 2018-02-26 17:03:41