Hubungan Antara Kepercayaan Diri Dan Konformitas Dengan Perilaku Konsumtif Pada Mahasiswa
Journal: Psikostudia: Jurnal Psikologi (Vol.1, No. 1)Publication Date: 2012-06-15
Authors : Aji Ratna Kusuma; Rizqoh Afdliah;
Page : 17-30
Keywords : kepercayaan diri; konformitas; perilaku konsumtif;
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kepercayaan diri dan konformitas dengan perilaku konsumtif pada mahasiswa. Subjek penelitian ini adalah mahasiswa di Fakultas EkonomiAngkatan 2010 Universitas Mulawarman Samarinda sebanyak 88 mahasiswa. Hasil penelitian membuktikan (1) terdapat hubungan signifikan antara kepercayaan diri dan konformitas dengan perilaku konsumtif pada mahasiswa (F = 9.021, R2= 0,126, p = 0.029); (2) terdapat hubungan negatif dan signifkan antara kepercayaan diri dengan perilaku konsumtif pada mahasiswa (beta = -0.221, t = -2.189, p = 0.011); (3) terdapat hubungan positif dan signifkan antara konformitas dengan perilaku konsumtif pada mahasiswa (beta = 0.312, t = 2.108, p = 0.024). Kemudian hasil analisa regresi dari pada sampel mahasiswa khusus perempuan didapatkan hasil (4) terdapat hubungan signifikan antara kepercayaan diri dan konformitas dengan perilaku konsumtif pada mahasiswa (F = 5.212, R2 = 0.078, p = 0.028); (5) terdapat hubungan negatif dan signifkan antara kepercayaan diri dengan perilaku konsumtif pada mahasiswa (beta = -0.220, t = -1.174, p = 0.026); (6) terdapat hubungan positif dan signifkan antara konformitas dengan perilaku konsumtif pada mahasiswa (beta = 0.480, t = 1.649, p = 0.015 (7) Pada uji beda one way anova didapatkan hasil tidak ada perbedaan perilaku konsumtif antara pria dan wanita pada mahasiswa (F = 0.548 , p = 0.461).
Other Latest Articles
- EMDR in children and adolescents: A review about its effectiveness in the treatment of post-traumatic stress disorder
- Working memory functions in Autism Spectrum Disorder: A review
- A review of the WISC-IV practitioner training and trainee administration errors in Turkey
- The relationship between rejection sensitivity and loneliness: The mediating roles of vulnerable narcissism, grandiose narcissism, and self esteem
- The mediating role of perceived stress, problem-solving skills and marital adjustment in the relationship between economic hardship and suicide probability
Last modified: 2021-09-27 15:52:57