ResearchBib Share Your Research, Maximize Your Social Impacts
Sign for Notice Everyday Sign up >> Login

USAHA PEMASARAN PRODUSEN TEMPE

Journal: Binus Business Review (Vol.4, No. 1)

Publication Date:

Authors : ; ;

Page : 121-134

Keywords : tempe; makanan tradisional Indonesia; pemasaran;

Source : Downloadexternal Find it from : Google Scholarexternal

Abstract

Tempe adalah makanan yang dibuat dari fermentasi terhadap biji kedelai atau beberapa bahan lain yang menggunakan beberapa jenis kapang Rhizopus, seperti Rhizopus oligosporus, Rh. oryzae, Rh. stolonifer atau disebut juga kapang roti, atau Rh. arrhizus. Sediaan fermentasi ini secara umum dikenal sebagai "ragi tempe". Tempe/tahu yang dikenal sejak zaman dahulu, terutama di Pulau Jawa adalam makanan pelengkap makanan pokok berupa makanan sumber protein tinggi yang rendah kolesterol. Harga jual tempe dan tahu masih rendah dibandingkan dengan makanan sumber protein lainya, misalnya ikan dan daging ayam. Menurut penelitian pasar, sebagian besar produk tempe dan tahu masih merupakan konsumsi masyarakat kelah bawah, karena kualitas dan cara pengolahan serta penyalurannya masih tradisional, termasuk dalam sanitasi dan higienitasnya. Diperlukan upaya memacu dan membangkitkan minat bank untuk mengembangkan hubungan dengan Koperasi Produsen Tempe Tahu Indonesia (KOPTI) dan anggotanya agar pengrajin tempe dapat meningkatkan produksi dan kinerjanya. Pengembangan Sentra Produsen Tempe Tahu melalui Program Kemitraan Terpadu oleh KOPTI sebagai perusahaan inti dengan kelompok pengrajin tempe tahu, yaitu para anggota KOPTI adalah kegiatan modernisasi usaha kecil tempe dan tahu menjadi usaha industri makanan mandiri.

Last modified: 2015-11-17 15:37:06