APLIKASI SEGMENTASI PARU - PARU
Journal: Matics (Vol.7, No. 1)Publication Date: 2015-03-09
Authors : Muchamad Amin Hariadi;
Page : 5-8
Keywords : segmentasi paru-paru; citra x-ray; Metode Chan-vese; teknologi informasi; ilmu komputer; komputer sains; bio informatika; radiologi; teknik informatika;
Abstract
Abstrak-Paru-paru merupakan salah satu organ tubuh penting dalam tubuh manusia. Karena paru-paru merupakan salah satu pemegang kendali dalam sistem peredaran udara dalam tubuh manusia. Maka dari itu pendeteksian terhadap gangguan pernapasan manusia sangat dibutuhkan. Pada citra x-ray thorax terdapat informasi yang digunakan untuk menganalisa dan mengetahui bentuk suatu objek dari paru-paru itu sendiri. Untuk memperoleh informasi tersebut, perlu melakukan proses segmentasi. Dalam penelitian ini menggunakan metode Chan-vese. Metode Chan-vese merupakan region based model perbaikan dari edge based model. Tujuan penelitian ini untuk mengimplementasikan segmentasi paru-paru pada citra x-ray thorax dengan menggunakan metode Chan-vese untuk mencari nilai validitas. Hasil segmentasi paru-paru tersebut dilakukan uji coba sistem yang dilakukan pada 20 data citra x-ray thorax didapatkan rata-rata hasil akurasi 87.89 %, sensitifitas 76.27% dan spesifisitas 93.97%. Nilai akurasi tertinggi sebesar 92.0502, dan terendah sebesar 82.0419. Nilai sensitifitas tertinggi sebesar 83.1183, dan terendah sebesar 68.3135. Nilai spesifisitas tertinggi sebesar 98.706, dan terendah sebesar 88.3848.
Other Latest Articles
- APLIKASI SEGMENTASI JANTUNG
- PERGANTIAN SKENARIO OTOMATIS PADA GAME TAJWID MENGGUNAKAN FUZZY SUGENO
- PERANCANGAN APLIKASI LOWONGAN KERJA BERBASIS WEB
- SISTEM INFORMASI PENJUALAN DAN PENGHITUNGAN KADAR PERHIASAN EMAS (STUDY KASUS DI TOKO PERHIASAN REJEKI DENPASAR - BALI)
- Penilaian Tingkat Kemapanan Tata Kelola Teknologi Informasi Berbasis COBIT 4.1 Pada Layanan Portal Akademik Online (Studi Kasus : UIN Maulana Malik Ibrahim Malang)
Last modified: 2016-05-30 14:18:20