ResearchBib Share Your Research, Maximize Your Social Impacts
Sign for Notice Everyday Sign up >> Login

Bibliotherapy: Self Help Book Meningkatkan Self Concept Pada Korban Sexual Harassment

Journal: Psikostudia: Jurnal Psikologi (Vol.6, No. 2)

Publication Date:

Authors : ; ; ; ;

Page : 50-57

Keywords : sexual harassment; self-concept; bibliotherapy (self-help book);

Source : Downloadexternal Find it from : Google Scholarexternal

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan self-concept pada korban sexual harassment dengan pemberian bibliotherapy. Metode penelitian yang digunakan yaitu kuantitatif dengan pendekatan ek-sperimen. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan skala TSCS (Tennes-see Self Concept Scale) yang dikembangkan oleh William H. Fitts pada tahun 1965 yang telah diadaptasi dan dikembangkan oleh Sri Rahayu Partosuwindo yang terdiri 100 item dan dimodifikasi peneliti menjadi 30 item. Sampel penelitian adalah 30 orang mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Mulawarman. Tehnik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis statistik yaitu Sign-Wilcoxon test dengan menggunakan bantuan program SPSS (Statistical Packages for Social Science) versi 20.0 for windows. Hasil penelitian menunjukan ada peningkatan self-concept pada subjek penelitian setelah diberikan bibliother-apy dengan nilai z = 3.410 dan p= 0.001 (p< 0.05). Tidak ada peningkatan self-concept pada korban sexual harassment yang tidak diberikan bibliotherapy dengan nilai z = 0.881 dan p = 0,378 (p > 0,05). Hal tersebut menunjukan bahwa kelompok eksperimen yang diberikan treatment berupa bibliotherapy dapat meningkatkan self-concept dibandingkan kelompok kontrol yang tidak diberikan bibliotherapy.

Last modified: 2021-10-12 14:25:14