ResearchBib Share Your Research, Maximize Your Social Impacts
Sign for Notice Everyday Sign up >> Login

Modal Sosial (Network) Upaya Meningkatkan Kinerja Usaha Mikro Kecil (UMK) di Kota Padang Sumatera Barat

Journal: Jurnal Ekonomi Pertanian dan Agribisnis (Vol.3, No. 1)

Publication Date:

Authors : ; ; ; ;

Page : 108-117

Keywords : modal sosial; jaringan (network); kinerja; kinerja UMK;

Source : Downloadexternal Find it from : Google Scholarexternal

Abstract

Penelitian ini fokus pada Usaha Mikro Kecil (UMK) makanan ringan di Kota Padang Sumatera Barat. Jumlah responden dalam penelitian ini adalah sebanyak 150 pelaku usaha makanan ringan yang ada di Kota Padang yang diambil dengan purposive sampling. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana bentuk jaringan (network) UMK dalam upaya meningkatkan kinerja UMK. Tujuan dari penelitian ini adalah bagaimana modal sosial dalam bentuk jaringan (network) yang dilakukan oleh UMK dalam meningkatkan kinerja usaha. Metode penelitian ini adalah dengan menggunakan analisis PLS-SEM (Partial Least Square-Structural Equation Model). Hasil penelitian melihatkan bahwa jaringan (network) UMKM yang terdiri dari variabel kemudahan informasi (IN), Kemudahan masuk pasar (PS), Organisasi (ORG) dan Inovasi (INV) merupakan variabel yang berpengaruh signifikan terhadap kinerja UMK. Untuk Kinerja UMK sendiri dilihat dari variabel aspek finansial (AF), aspek non finansial (ANF), modal intelektual (MI), manajemen pengetahuan (MP) dan tanggungajawab sosial (TJS).

Last modified: 2019-03-22 01:25:08