Evaluasi Program Pendidikan Inklusi di Sekolah Dasar Abdi Kasih Bangsa
Journal: Musamus Journal of Primary Education (Vol.2, No. 2)Publication Date: 2020-04-06
Authors : Abdul Syahril Muh; Uslan Uslan;
Page : 102-112
Keywords : evaluation; inclusion education;
Abstract
Tujuan penelitian evaluasi ini adalah melakukan evaluasi yang komprehensif terhadap seluruh pelaksanaan kegiatan pendidikan inklusif di SD Abdi Kasih Bangsa. Hasil studi evaluasi ini berupa informasi tentang pelaksanaan model pendidikan inklusif di sekolah lain. Metode yang digunakan adalah metode kualitatif evaluatif. Evaluasi ini menggunakan analisis countenance atau STAKE dengan tiga komponenya yaitu: Evaluasi antecedents, transaction dan outcomes Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan studi dokumentasi. Data diverifikasi melalui proses trianggulasi. Hasil analisis informasi menunjukan pelaksanaan program pendidikan inklusi di SD Abdi Kasih Bangsa belum sepenuhnya dilakukan sesuai dengan kebijakan atau standar yang ditetapkan pemerintah, terlihat dari sistem perekrutan yang masih dibatasi, kurikulum yang masih reguler, sarana dan prasarana yang masih jauh dari standar kelas inklusi, guru khusus ABK dan guru kelas yang masih kurang dan belum efektif menangani ABK dan prestasi akademik yang belum mendukung terlaksanaya program pendidikan inklusi di SD Abdi Kasih Bangsa. Akan berdampak positif dan signifikan terhadap pelaksanaan program pendidikan inklusi di SD Abdi Kasih Bangsa Kota Kupang Provinsi Nusa Tenggara Timur bilamana pemerintah menunjang sepenuhnya kebutuhan-kebutuhan SD Abdi Kasih Bangsa Kota Kupang Provinsi Nusa Tenggara Timur sebagai sekolah penyelenggara pendidikan inklusi.
Other Latest Articles
- Meningkatkan Hasil Belajar Rounders Siswa Sekolah Dasar dengan Metode Kooperatif Tipe NHT
- Meningkatkan Hasil Belajar IPA Menggunakan Metode Eksperimen pada Siswa Kelas IV Sekolah Dasar
- Pengaruh Implementasi Pembelajaran Saintifik Berbasis Keterampilan Belajar dan Berinovasi 4C terhadap Percaya Diri dan Kemampuan Membaca Pemahaman
- Implementasi Model Pembelajaran Kooperatif dalam Meningkatkan Perkembangan Sosial Anak Usia Dini
- Strawberries of hope: food security and strawberry production in times of pandemic sacity
Last modified: 2022-08-13 15:22:21