ResearchBib Share Your Research, Maximize Your Social Impacts
Sign for Notice Everyday Sign up >> Login

Komitmen Kerja dan Pengaruhnya Terhadap Semangat dan Kepuasan Kerja Guru Sekolah Dasar

Journal: Musamus Journal of Primary Education (Vol.2, No. 1)

Publication Date:

Authors : ; ; ;

Page : 13-23

Keywords : komitmen kerja; semangat kerja; kepuasan kerja; guru; sekolah dasar;

Source : Downloadexternal Find it from : Google Scholarexternal

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengaruh komitmen kerja terhadap semangat dan kepuasan kerja guru SD di distrik Mindiptana, Papua. Untuk mencapai tujuan tersebut, peneliti menggunakan pendekatan kuantitatif dengan rancangan penelitian survey. Dua rumusan masalah yang menuntun pelaksanaan penelitian ini adalah: (a) apakah komitmen kerja guru berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap semangat kerja guru SD di distrik Mindiptana, Papua?, dan (b) apakah komitmen kerja guru berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kepuasan kerja guru SD di distrik Mindiptana, Papua? Data penelitian di analisis secara kuantitatif menggunakan teknik analisis regresi linear sederhana. Hasil analisis data menunjukkan bahwa komitmen kerja guru berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap semangat kerja dan kepuasan kerja guru SD di distrik Mindiptana, Papua. Hasil penelitian ini mendemonstrasikan perlunya meningkatkan semangat dan kepuasan kerja guru, Papua, melalui usaha serius dari para kepala sekolah, penyelia sekolah, dan pengambilan kebijakan pendidikan pada level pemerintah daerah untuk meningkatkan komitmen kerja guru.

Last modified: 2022-08-13 15:27:13