ResearchBib Share Your Research, Maximize Your Social Impacts
Sign for Notice Everyday Sign up >> Login

FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PAPARAN PESTISIDA PADA PEKERJA CHEMIS (PENYEMPROTAN)

Journal: Jurnal Endurance (Vol.1, No. 2)

Publication Date:

Authors : ; ;

Page : 88-93

Keywords : Cara Penyemprotan; Penggunaan APD; Paparan Pestisida; Pengetahuan;

Source : Downloadexternal Find it from : Google Scholarexternal

Abstract

PT. Ricki Kurniawan Kertapersada adalah perusahaan perkebunan kelapa sawit yang berada di Desa Mekar Sari Kecamatan Kumpeh Kabupaten Muaro Jambi. Berdasarkan data yang diperoleh dari Puskesmas Puding tahun 2014 Hasil pemeriksaan cholinesterase terhadap 101 orang pekerja chemis PT. RKK terdapat 40 pekerja yang terpapar pestisida.Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Populasi penelitian berjumlah 101 orang.Cara pengambilan sampel dalam penelitian menggunakan tehnik Accidental Sampling dengan jumlah sampel sebanyak 49 orang.Hasil penelitian diketahui 32 (64,0%) terpapar pestisida, 33 (66,0%) responden memiliki pengetahuan rendah, 20 (40,0%) responden cara penyemprotan kurang baik, dan 24 (68,0%) penggunaan APD tidak lengkap. Terdapat hubungan yang bermakna antara pengetahuan (p-value = 0,036), penggunaan APD (p-value = 0.003) dengan paparanpestisida pada pekerja chemis (Penyemprotan) di PT. RKK Desa Mekar Sari Kecamatan Kumpeh Kabupaten Muaro Jambi tahun 2016.Disarankan bagi Dinas kesehatan agar dapat meningkatkan pemberian informasi tentang penggunaan pestisida. Bagi PT. RKK agar dapat melakukan pembinaan kepada pekerja tentang penggunaan pestisida sesuai petunjuk.

Last modified: 2017-08-02 10:57:13