ResearchBib Share Your Research, Maximize Your Social Impacts
Sign for Notice Everyday Sign up >> Login

Perbandingan Kemampuan Bercerita Siswa Laki-Laki dan Perempuan di Sekolah Dasar

Journal: Musamus Journal of Primary Education (Vol.3, No. 1)

Publication Date:

Authors : ; ;

Page : 45-56

Keywords : ;

Source : Downloadexternal Find it from : Google Scholarexternal

Abstract

Kemampuan menggunakan Bahasa sangat penting bagi semua orang, tidak terkecuali siswa di tingkat Sekolah Dasar (SD). Hal tersebut mendorong peneliti untuk meneliti tentang kemampuan bercerita siswa laki-laki dan perempuan di tingkat SD. Bercerita adalah salah satu komponen penting dalam kemampuan Bahasa. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan bercerita dalam bahasa Indonesia murid laki-laki dan murid perempuan di tingkat SD. Peneliti menganalisis cerita naratif yang disampaikan informan setelah melihat gambar-gambar di buku Frog Where are You. Data yang diperoleh dianalisis berdasarkan kalimat, klausa, dan kesalahan yang diproduksi informan. Berdasarkan data yang ditemukan terlihat bahwa informan 1 (perempuan) memiliki kemampuan berbahasa yang lebih baik dibandingkan informan 2 (laki-laki). Hal tersebut dapat membuktikan bahwa wanita memiliki kemampuan berbahasa yang lebih baik dari pada pria, selain itu wanita juga dinilai lebih mampu mengoreksi struktur suatu bahasa.

Last modified: 2022-08-13 15:15:36