ResearchBib Share Your Research, Maximize Your Social Impacts
Sign for Notice Everyday Sign up >> Login

Analisis Daya Saing Komoditas Bawang Merah di Kabupaten Kediri

Journal: Jurnal Ekonomi Pertanian dan Agribisnis (Vol.1, No. 1)

Publication Date:

Authors : ; ; ;

Page : 62-68

Keywords : analisis daya saing; harga paritas; bawang merah;

Source : Downloadexternal Find it from : Google Scholarexternal

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis tingkat daya saing komoditas bawang merah lokal terhadap bawang merah impor. Metode untuk menjawab tujuan penelitian yaitu analisis harga paritas (price parity analysis) dan analisis sensitivitas. Dalam penelitian ini digunakan metode purposive sampling untuk menentukan responden, yaitu lembaga pemasaran komoditas bawang merah impor di Kabupaten Kediri, antara lain pedagang grosir dan impotir bawang merah impor. Hasil penelitian menyatakan bahwa hasil analisis harga paritas komoditas bawang merah lokal tidak memiliki daya saing terhadap komoditas bawang merah impor. Hal ini dibuktikan dengan hasil perhitungan analisis harga paritas yang menunjukkan bahwa harga bawang merah lokal (Rp. 7.418,75/kg) lebih tinggi dibandingkan dengan harga bawang merah impor (Rp. 3.309,98/kg) sehingga akan didapatkan nilai harga paritas sebesar 0,446. Sedangkan hasil analisis sensitivitas menunjukkan bahwa harga komoditas bawang merah lokal memiliki daya saing ketika terjadi perubahan (kenaikan) pada harga komoditas bawang merah impor dan kebijakan pajak impor sebesar 250%; perubahan sebesar 200% pada perubahan nilai tukar Rupiah terhadap Dollar; sedangkan pada perubahan biaya transportasi tidak memberi pengaruh terhadap daya saing bawang merah lokal.

Last modified: 2018-04-06 22:35:39