Pengelolaan Perkuliahan Character Building yang Berorientasi pada Peningkatan Kepuasan Pelanggan di Binus University
Journal: Humaniora (Vol.5, No. 2)Publication Date: 2014-10-29
Authors : Stefanus Ngamanken;
Page : 1261-1270
Keywords : peningkatan kepuasan pelanggan; pengelolaan perkuliahan;
Abstract
Penelitian ini fokus pada peningkatan kepuasan pelanggan melalui penyelenggaraan yang baik perkuliahan Character Building di Universitas Bina Nusantara (Binus). CBDC sebagai departemen yang menyelenggarakan pekuliahan Character Building (CB) di Binus terus menerus mengadakan perbaikan dalam semua segi penyelenggaraan perkuliahan CB. Tujuan penelitian sebagai suatu kerja sama dengan CBDC adalah mencari dan menemukan kebutuhan, keinginan, dan harapan (importance) mahasiswa sebagai pelanggan tentang penyelenggaran perkuliahan CB di Binus. Metode penelitian yang digunakan adalah survei komunitas yang dilakukan di kelas 02PDO pada semester dua tahun akademik 2012/2013. Hasil penelitian dari 25 item yang disurvei menunjukkan 13 item yang mahasiswa harapkan dapat diperoleh, tidak diperoleh. Sembilan item yang mereka harapkan dapat diperoleh, dapat diperoleh. Tiga item yang mereka harapkan tidak ada dalam perkuliahan, tetapi ternyata diperoleh. Sebagai simpulan, di dalam penyelenggaraan kuliah Character Building di Kelas 02PDO pada semester genap Tahun Akademik 2012/2013 ada 13 harapan mahasiswa belum terpenuhi, 9 harapan sudah terpenuhi, dan 3 yang tidak diharapkan namun diberikan dalam perkuliahan.
Other Latest Articles
- Semiotika Batik Larangan di Yogyakarta
- Studi Kasus Pembebasan Tanah dalam Proyek Normalisasi Waduk Pluit Ditinjau dari Perspektif Hukum Agraria
- Sikap Emosional Ketika Menghadapi Krisis
- Pencahayaan Buatan pada Pendekatan Teknis dan Estetis untuk Bangunan dan Ruang Dalam
- Pemahaman Critical Thinking, Design Thinking dan Problem Solving dalam Proses Desain
Last modified: 2015-11-17 13:49:14